BASKOMJATIM.COMMateri Workshop Manajemen Data dan Sistem Informasi Tahun 2022 Direktorat Jenderal Pendidikan Islam Bogor, 12-14 April 2022
Gambaran Umum Project REP-MEQR
- Project Realizing Education’s Promise-Madrasah Education Quality Reform (REP-MEQR) merupakan proyek di Kementerian Agama dengan pembiayaan dari Bank Dunia yang bertujuan untuk meningkatkan mutu pengelolaan dan layanan pendidikan madrasah dalam binaan Kementerian Agama.
- Proyek ini dilaksanakan dalam kurun waktu lima tahun, dimulai pada tahun 2020 dan berakhir pada tahun 2024, dan dilaksanakan di 34 provinsi dan 514 kabupaten/kota di seluruh Indonesia.
- Untuk mencapai tujuan meningkatkan mutu pengelolaan dan layanan pendidikan madrasah dalam binaan Kementerian Agama, Project REPMEQR dibagi menjadi empat komponen.
Komponen Project REP-MEQR
- Penerapan Sistem e-RKAM (Rencana Kerja dan Anggaran Madrasah berbasis elektronik) secara Nasional dan Pemberian Dana Bantuan untuk Madrasah
- Penerapan Sistem Penilaian Hasil Belajar di tingkat Madrasah Ibtidaiyah (MI) untuk Seluruh Peserta Didik Kelas 5 Secara Nasional
- Kebijakan dan Pengembangan Keprofesian Berkelanjutan untuk Guru, Kepala Madrasah, dan Tenaga Kependidikan Madrasah
- Penguatan Sistem untuk Mendukung Peningkatan Mutu Pendidikan
Ruang Lingkup Komponen 4
Komponen 4 Penguatan Sistem untuk Mendukung Peningkatan Mutu Pendidikan
4.1 Penguatan Sistem Pendataan
4.2 Penguatan Tata Kelola Pendidikan
4.3 Evaluasi Dampak
Kegiatan Utama Sub Komponen 4.1
- Penguatan infrastruktur pendataan, baik infrastruktur berbasis cloud maupun on-premise.
- Penyusunan dan pengesahan kebijakan pengelolaan EMIS di lingkup Kementerian Agama.
- Pengembangan sistem pendataan EMIS dengan menerapkan identitas penanda unik (unique identifier) untuk digunakan bersama dalam rangka mendukung integrasi data antar sistem pengelolaan data (EMIS, SIMPATIKA, SIAGA, dll).
- Penetapan kebijakan pemulihan bencana (disaster recovery) untuk semua sistem pendataan yang dikelola oleh Kementerian Agama.
Capaian Sub Komponen 4.1 Tahun 2021 (1)
- Terbitnya KMA No. 83 Tahun 2022 tentang Pengelolaan Data Pendidikan pada Kementerian Agama pada tanggl 26 Januari 2022.
- Tersusunnya draft dokumen regulasi tata kelola teknologi informasi Pendis, yang terdiri dari draft dokumen IT Master Plan, IT Governance dan BCP/DRP.
- Terlaksananya audit akurasi data pendidikan Islam Tahun 2021 dengan hasil terdapat peningkatan indeks akurasi data EMIS dari 54% (baseline tahun 2020) menjadi 65% (tahun 2021).
- Terpeliharanya lisensi perangkat security firewall EMIS (fortigate).
- Tersedianya layanan bandwidth internet untuk mendukung kinerja Ditjen Pendis dengan spesifikasi 350 Mbps bandwidth internasional dan 1200 Mbps bandwidth domestik.
Capaian Sub Komponen 4.1 Tahun 2021 (2)
- Tersedianya layanan infrastruktur cloud untuk mendukung platform ekosistem madrasah digital (EMIS, e-RKAM, AKMI, AKG, Portal BOS, SIMAREP dan Madrasah Siap Belajar).
- Terlaksananya pengadaan infrastruktur backup EMIS, yang terdiri dari 3 unit server dan 1 unit storage.
- Pengembangan aplikasi EMIS 4.0 yang terintegrasi dengan berbagai sistem pengelolaan data lain.
Internal Kemenag, seperti Portal BOS, Verval-PIP, e-RKAM, AKMI, RDM, PDUM, SIMPATIKA, SIMSARPRAS, SPAN-PTKIN, dan lain-lain.
Eksternal Kemenag, seperti Verval-SP, Verval-PD, DAPODIK, LTMPT, ANBK, Sulingjar, SISPENA BAN S/M, SISPENA BAN PAUD-PNF, dan lain-lain
Capaian Sub Komponen 4.1 Tahun 2021 (3)
• Peningkatan Kualitas Data EMIS Setelah Implementasi EMIS 4.0
• Pengembangan automasi proses pengajuan NPSN dari aplikasi IJOP.
• Perbaikan bisnis proses dengan menerapkan mekanisme tarik data dari Pusdatin Kemdikbudristek untuk proses input data siswa mutasi dan siswa PPDB dari sekolah.
• Perjanjian Kerjasama Ditjen Pendis dengan Ditjen Dukcapil sudah ditandatangani.
Ruang Lingkup Pengembangan EMIS Tahun 2022
- Penyempurnaan EMIS Madrasah, diantaranya penambahan modul PBS ABK (Profil Belajar Siswa Anak Berkebutuhan Khusus)
- Pengembangan EMIS PTKI
- Pengembangan EMIS PD-Pontren
- Pengembangan EMIS PAI
- Pengembangan EMIS Sekolah Keagamaan Non-Islam (Bimas Kristen, Katolik, Hindu, Buddha & Khonghucu)
- Penyempurnaan Dashboard EMIS (Eksekutif dan Publik)
- Penguatan integrasi dan layanan data EMIS (Internal dan Eksternal)
- Pengembangan infrastruktur pendataan berbasis cloud
Download Materi Worshop Penguatan Sistem Pendataan EMIS
Download Materi Rakornas PCU Komponen 3 Tahun 2022 REP MEQR
Jangan Lupa untuk Meninggalkan Komentar, Agar Kami tahu Kalau Anda selalu Bersama Kami :)
Yuk bergabung di grup kami untuk selalu mendapatkan update terkini dari BASKOM:
>>>>>>>>>> Grup WhatsApp INFO BASKOM
>>>>>>>>>> Grup Facebook BASKOM JATIM
Tulis Komentar